Thursday, October 4, 2018

Pilih Laptop atau PC Untuk Editing?



Selamat tinggal masa lalu, aku kan melangkah..... 

Halo, ini laptop saya yang lama, Acer intel atom RAM 1 GB, yang biasa saya pakai untuk editing audio, sedangkan untuk editing videonya saya harus pinjam PC orang, and sekarang saya sudah punya laptop sendiri untuk editing, saya belinya second 4,5 juta, yah lewat 500 ribu lah dari anggaran awal yang saya sediakan, kalau harga barunya katanya 6,5 sampai 7,5 juta.

Mereknya Lenovo ideapad 320. 
Speknya intel Core i5, RAM 4 GB dan Dual VGA.
VGA bawaan 2 GB dan VGA tambahan merek Nvidia GeForce 4 GB.

Sengaja memang saya pilih yang tipis untuk gampang dibawa, dan memang pada awalnya saya nyari laptop yang gak punya DVD Rom supaya tipis, karena untuk jaman sekarang DVD Rom gak penting-penting amat ya, sekarang orang main pake flash disk. Tapi laptop ini ternyata walaupun tipis, dia punya DVD Rom, dan itu saya anggap bonus aja buat saya.

1. Kenapa beli laptop?
karena komputer yang biasa saya pinjam untuk editing sudah tidak bisa lagi dipinjam.

2. Berapa lama pertimbangannya hingga memilih laptop?
Hampir 1 tahun, sejak ada tanda-tanda kompi yang biasa saya pinjam tidak bisa lagi dipinjam, saya mulai berpikir untuk membeli laptop atau PC

3. Bingung nggak pilih Laptop atau PC?
Sangat galau, kalau masalah speknya, saya tahu mau beli yang bagaimana, minimal seperti PC yang biasa saya pinjam lah, i5 dan RAM 4 GB.

4. Kenapa galau?
Karena budget saya sedikit, maksimal saya sedia dana 4 juta, dan saya tahu laptop itu mahal, apakah dengan dana segitu saya bisa mendapatkan apa yang saya mau? Kalau PC sih harga 3,5 juta juga sudah oke banget.

5. Apa pertimbangannya sehingga memilih laptop daripada PC?
Melalui proses yang panjang akhirnya saya memilih laptop. Banyak pertimbangan yang saya pikirkan. Mulai dari harga, kemampuan apgrade, daya konsumsi listrik dan mobilitas.

6. Sebaiknya pilih laptop atau PC untuk editing?
Tergantung kebutuhan ya, yang paling penting dananya berapa. Kalau gak terbatas ya ndak usah mikir, laptop yang bagus aja langsung. Kalau terbatas ya berarti harus mikir karena masing-masing punya kelebihan dan kekurangan.

7. Apa kelebihan dan kekurangan dari PC dan laptop?
Kelebihannya PC:
  • Untuk spek yang sama dengan laptop, harganya jauh lebih murah, bisa beda 1 juta sampai 3 juta.
  • Bisa diupgrade, kalau kita lagi gak punya dana lebih, beli aja dulu yang sederhana dan kalau sudah punya dana lagi kita bisa upgrade speknya.
  • Mata kita lebih puas dan lebih leluasa dalam editing karena kita bisa pilih layar monitor yang lebar.
  • Kalau rusak, alatnya rusak satu persatu, tinggal ganti yang mana yang rusak.

Kekurangannya PC:
  • Tidak mobile
  • Daya konsumsi listrik lebih besar

Sedangkan untuk laptop
Kelebihannya:
  • Mobile, oleh karena itu kita harus tahu dulu dimana lebih banyak kita mengerjakan proyek editing, apakah di rumah atau di luar rumah?

Kekurangannya:
  • Jauh lebih mahal
  • Layar lebih kecil
  • dan kalau rusak, rusak sekaligus.

8. Spek yang bagus untuk editing?
Saya juga bukan ahlinya dalam hal komputer, yang saya tahu minimal saya harus punya spek seperti yang biasa saya pinjam i5 dan RAM 4 GB.
Karena dana saya hanya 4 juta akhirnya saya hanya bisa beli yang second walaupun pada akhirnya harus kelewatan 500 ribu dari dana yang saya anggarkan.
Kalau ndak mau pusing sederhananya gini, kalian lihat iklannya yang jualan online atau beli langsung, kalau laptop itu laptop gaming atau laptop desain seperti yang biasa dipakai desain oleh anak-anak tehnik sipil atau arsitektur, pastilah laptop tersebut juga bagus untuk editing video.

9. Bisa lebih rinci lagi bang?
Oke, gini, minimal procesor i5, RAM 4 GB dan dual VGA, jadi grafiknya bukan hanya VGA bawaan, tapi ada juga VGA card tambahan.

10. Kenapa mesti dual VGA?
Supaya enak main game, karena kita bahas di sini tentang editing maka kita bicara tentang gunanya di editing.
Menurut pengalaman saya, sebenarnya tanpa VGA card tambahan pun,dengan spek yang saya bilang tadi, i5 dan RAM 4 GBkita sudah bisa mengedit dengan nyaman, kalau proyek kita 20 sampai 25 menit masih amanlah, tapi kalau sudah di atas itu, baru agak berat sedikit tapi sedikit ya, cuma sekian detik dan tidak terlalu mengganggu, tapi kalau sudah ditambah efek-efek yang macam-macam dan kemudian digabungkan antara video dan foto-foto, itu kadang-kadang aplikasinya crash atau berhenti sendiri atau not responding. Ada juga yang masih bisa jalan tapi jika dilihat previewnya, videonya patah-patah dan tidak real time atau antara video dan suaranya jadi tidak sinkron karena berat kebanyakan efek.
VGA card juga berguna mempercepat proses render. Kalau bukan dual VGA, dulu saya render video 40 menit selama 3 jam, sedangkan sekarang dengan dual VGA, saya render video 40 menit hanya sekitar 1,5 jam.

11. Aplikasi apa yang biasa anda pakai untuk editing?
Sudah 3 tahun saya pakai sony vegas, kalau dulu saya pakai windows movie maker ya namanya juga masih pemula.
Sebenarnya banyak aplikasi editing tapi yang saya tahu pakai ya hanya itu. Dan katanya sony vegas itu lebih ringan dan nyaman dipakai di spek laptop yang medium, kalau adobe premier katanya lebih bagus lagi dan lebih pro tapi ya katanya butuh spek yang lebih tinggi lagi. 

No comments:

Post a Comment